Monday 16 December 2013

THE HOBBIT: THE DESOLATION OF SMAUG MENJADI #boxoffice !

Sutradara Peter Jackson kembali membuktikkan tangan emasnya lewat "The Hobbit: The Desolation of Smaug". Sekuel "The Hobbit: An Unexpected Journey" itu berhasil meraih posisi puncak box office di minggu pertama pemutarannya. 

Film yang dibintangi Martin Freeman ini sukses meraup pendapatan
USD 73,6 juta (sekitar Rp 890 miliar). Sementara itu peringkat kedua dihuni oleh film animasi "Frozen (2013)" dengan pendapatan USD 22,1 juta (Rp 267 miliar). Posisi ketiga diraih film arahan Tyler Perry yang berjudul "A Madea Christmas" meraih penghasilan sebesar USD 16 juta (Rp 193 miliar). 

"The Hobbit: The Desolation of Smaug" bercerita tentang petualangan Bilbo Baggins, Gandalf dan para kurcaci menuju Lonely Mountain. Bilbo berpetualang bersama para kurcaci ini untuk merebut kembali teritori mereka, Dwarf Kingdom of Erebor, yang telah diambil alih oleh Naga Smaug (Benedict Cumberbatch). Dalam perjalanannya ini, Bilbo bertemu dengan makhluk-makhluk lain yang akhirnya setuju membantunya mengalahkan sang naga. 

Film ini juga turut dibintangi oleh Orlando Bloom, Evangeline Lilly, Richard Armitage, Lee Pace, Cate Blanchett, Ian McKellen dan Benedict Cumberbatch. "The Hobbit: The Desolation of Smaug" diarahkan sutradara Peter Jackson dan dijadwalkan rilis Desember mendatang.

No comments:

Post a Comment